Luke 5

1Ketika orang-orang berkerumun mengililingi Yesus dan mendengar firman Allah, lalu Yesus berdiri di tepi danau Genesaret. 2Dia melihat dua perahu di tarik ke tepi danau. Nelayannya keluar dari perahu dan membersihkan jaring mereka. 3Yesus naik ke dalam salah satu perahu, yang adalah milik Simon, dan meminta dia untuk mendorong perahu ke dalam air agak jauh dari daratan. Lalu Yesus duduk dan mengajar orang-orang yang duduk di tepi danau.

4Ketika Dia selesai berbicara, Dia berkata kepada Simon, “Bawalah perahu ke air yang lebih dalam dan tebarkan jalamu untuk menangkap ikan.” 5Simon menjawab dan berkata, “Guru, kami bekerja sepanjang malam, dan tidak menangkap apa-apa, namun sesuai perkataanMu, aku akan menurunkan jalaku.” 6Ketika mereka melakukan hal ini, mereka mengumpulkan sejumlah besar ikan, dan jala mereka koyak. 7Jadi mereka memberikan isyarat kepada teman-teman mereka di perahu yang lain agar mereka datang dan membantu. Mereka datang dan mengisi penuh kedua perahu, sehingga perahu mereka hampir tenggelam.

8Namun Simon Petrus, ketika dia melihat hal ini, tersungkur di kaki Yesus, dan berkata, “Pergilah dari padaku, sebab aku adalah seorang berdosa, ya Tuhan.” 9Sebab dia heran, demikian juga orang-orang yang bersamanya, pada tangkapan ikan yang mereka lakukan. 10Termasuk, Yakobus dan Yohanes, anak-anak Zebedeus, yang adalah teman-teman Simon. Dan Yesus berkata kepada Simon, “Jangan takut, karena mulai dari sekarang kamu akan menjala manusia.” 11Ketika mereka membawa perahu-perahunya ke daratan, mereka meninggalkan segala sesuatu dan mengikuti Yesus.

12Pada suatu ketika Dia berada di sebuah kota, Dia melihat ada seseorang yang penuh dengan kusta. Ketika dia melihat Yesus, dia menundukkan mukanya dan memohon dengan sangat kepadaNya, dan berkata, “Tuhan, jika Engkau mau, Engkau dapat menyembuhkan aku.” 13Lalu Yesus meraih tangannya dan menyentuh dia, dan berkata, “Aku mau. Jadilah sembuh.” Dan dengan segera dia menjadi sembuh.

14Yesus memerintahkan dia untuk tidak mengatakan kepada siapa pun, namun Yesus berkata, “Pergilah, dan tunjukkan dirimu kepada imam dan persembahkanlah korban untuk kesembuhanmu, sesuai dengan apa yang diperintahkan oleh Musa, sebagai kesaksian bagi mereka.”

15Namun berita mengenai Yesus begitu cepat tersebar, dan sekumpulan orang banyak datang bersama-sama untuk mendengarkan Dia mengajar dan menyembuhkan sakit-penyakit mereka. 16Namun Dia sering kali menarik diri ke tempat sunyi dan berdoa.

17Pada suatu hari ketika Yesus mengajar, dan terdapat orang Farisi dan pengajar-pengajar Taurat duduk di sana, yang datang dari berbagai desa di wilayah Galilea dan Yudea, dan juga dari kota Yerusalem. Kuasa Tuhan menyertai Yesus untuk menyembuhkan.

18Datanglah beberapa orang, membawa seorang yang lumpuh di atas tempat tidur, dan mereka mencari cara untuk membawanya masuk ke dalam dengan maksud untuk meletakkan dia di hadapan Yesus. 19Mereka tidak menemukan cara untuk membawanya karena kerumunan orang, jadi mereka pergi ke atap rumah dan menurunkan orang itu sampai ke lantai, di atas tempat tidurnya, di tengah-tengah orang banyak, tepat di depan Yesus.

20Melihat iman mereka, Yesus berkata, “Saudara, dosamu telah diampuni.” 21Para ahli Taurat dan Farisi mulai mempertanyakan hal ini dan berkata, “Siapakah Dia yang berbicara menghujat Allah seperti itu? Siapakah yang dapat mengampuni dosa-dosa, kecuali Allah sendiri?”

22Namun Yesus, mengetahui apa yang mereka pikirkan, menjawab dan berkata kepada mereka, “Mengapa kamu mempertanyakan ini dalam hatimu? 23Mana lebih mudah untuk mengatakan, ‘Dosamu di ampuni’ atau mengatakan ‘Bangkit dan berjalanlah?’ 24Namun ketahuilah bahwa Putra Manusia berkuasa di bumi untuk mengampuni dosa, Aku berkata kepadamu, ‘Bangkitlah, pikullah tempat tidurmu, dan pulanglah ke rumahmu.”

25Segera dia bangkit dihadapan mereka dan memikul tempat tidurnya; lalu dia pulang ke rumahnya, memuliakan Allah. 26Setiap orang terheran-heran dan memuliakan Allah. Mereka dipenuhi dengan ketakutan, dan berkata, “Kita melihat hal yang luar biasa hari ini.”

27Setelah semua ini terjadi, Yesus pergi dari sana dan melihat pemungut pajak bernama Lewi duduk di kantor pajak. Yesus berkata kepadanya, “Ikutlah Aku.” 28Jadi Lewi meninggalkan segala sesuatu, bangkit, dan mengikut Yesus.

29Lalu Lewi mempersiapkan perjamuan bagi Yesus di rumahnya, dan terdapat banyak pemungut pajak di situ, dan orang-orang lain yang bersandar di meja dan makan bersama mereka. 30Namun orang-orang Farisi dan para ahli Taurat mengeluh kepada murid-muridNya, dan berkata, “Mengapa kamu makan dan minum bersama dengan para pemungut pajak dan orang-orang berdosa?” 31Yesus menjawab mereka, “Orang-orang yang sehat tidak membutuhkan dokter, hanya orang-orang yang sakit yang membutuhkan dokter. 32Aku tidak datang untuk memanggil orang-orang benar untuk bertobat, namun memanggil orang-orang berdosa untuk bertobat.

33Mereka berkata kepada Yesus, “Murid-murid Yohanes Pembaptis seringkali berpuasa dan berdoa, dan murid-murid Farisi melakukan hal yang sama. Tetapi murid-muridMu makan dan minum.” 34Yesus berkata kepada mereka, “Dapatkah seseorang menyuruh para tamu pernikahan berpuasa, ketika mempelai pria masih berada bersama mereka? 35Namun akan tiba waktunya ketika mempelai pria akan diangkat dari mereka, dan pada saat itu mereka akan berpuasa.”

36Lalu Yesus mengatakan perumpamaan kepada mereka, “Tidak ada orang merobek secarik kain dari pakaian baru dan menggunakannya untuk menambal pakaian lama. Jika dia melakukan hal itu, dia akan merobek pakaian baru, dan secarik kain dari pakaian baru itu tidak cocok dengan pakaian yang lama.

37Juga, tidak ada orang menaruh anggur baru ke dalam kantong anggur yang lama. Jika dia melakukan hal itu, anggur baru akan mengoyakkan kantong, dan anggur akan tumpah, dan kantong anggur akan menjadi rusak. 38Namun anggur baru harus diletakkan ke dalam kantong anggur yang baru. Tidak ada orang, setelah minum anggur lama, menginginkan anggur baru, sebab dia berkata, ‘Anggur yang tua lebih baik.”

39

Copyright information for IndULB